Mati Lampu Ohh Mati Lampu

mati lampu
Mati Lampu Ohh Mati Lampu – Listrik merupakan hal yang utama dalam kehidupan sehari-hari. Lihat saja hampir semua kegiatan yang kita lakukan menggunakan sumber listrik. 1 hari hidup tanpa listrik pada zaman sekarang ini, duhhhh,, sudah bisa dibayangkan apa yang terjadi dalam hidup kita. PLN berhasil memberikan suntikan semacam sabu yang memberikan candu dalam kehidupan masyarakat Indonesia. Tanpa Listrik hidup bakal susah seperti Tempoe Doloe.
Medan pada tahun 2013 sempat mengalami pemadaman listrik bergilir yang berlangsung lebih kurang sekitar 2 Bulan, sekitaran bulan 10 sampai 11 dan pada bulan 12 pemadaman bergilir pun berakhir. PLN menjamin tidak akan ada lagi pemadaman listrik di kota Medan tercinta ini. Yeeeee,,,, akhirnya kegilaan akan mati lampu pun berakhir pada saat itu, serasa hidup kembali dari kehidupan yang gelap. Tapi, sepertinya itu hanya Isu atau bualan manis dari PLN, memang selama Januari 2014, tidak ada mati lampu dan semua berjalan normal. Namun, apa yang terjadi??? Ferbuari 2014, kota Medan kembali di landa krisis Listrik.
Mati Lampu Ohh Mati Lampu hidup ku semakin gelap karena mu,, PLN apa yang sedang terjadi sebenarnya?? pasokan listrik selalu kurang dan tidak pernah mencukupi? Siapa yang sebenarnya patut disalahkan akan hal ini? Masyarakatkah, yang selalu memakai listrik secara berlebihan atau memang PLN meminimkan pasokan listrik dengan cara yang “Nyeleneh”.. ? Apa dan siapa???? Mati lampu membuat orang resah, susah dan marah. Resah, banyak pekerjaan yang terlantar karena pemadaman listrik ini. Susah, saat Mati lampu semua orang yang sudah terbiasa menggunakan listrik akan merasa hambar ketika mati lampu, TV mati, Gadget mati tidak bisa di charge dan lainnya. Marah,, Yaa semua marah karena Mati Lampu, semua maki memaki lewat media sosial kepada PLN. Banyak orang marah di jalanan, karena mati lampu, traffic light juga mati, otomatis macet berkepanjangan. Ribet dahh pokoknya.
Mati Lampu Ohh Mati Lampu, tau saja sedang diceritain, saat aku menulis artikel ini, PLN pun murka, langsung mati deh Lampunya. Harus cepat-cepat nih, nyiapkan postingan ini ditengah kegelapan dan mendungnya cuaca diluar.

Mati Lampu Ohh Mati Lampu
Mati Lampu Saat Ngeblog (Laptop Masih Nyala)

Mati lampu, emang selalu buat Ribet, masih lumayan perkantoran yang mempunyai genset, kerja tetap santai, paling hanya sedikit ribut suara si Genset. Nah, bagaimana dengan rumah-rumah yang tidak ada Gensetnya, harus terus bersabarkah menghadapi mati lampu ini???? Kalau mati lampunya 1-2 jam sih masih wajar. Namun jika pemadaman 3 Jam X 2-3 kali / Sehari..??? sudah seperti minum obat saja. Hampir muntah rasanya melihat kejadian ini.

Memaki-maki pun tidak ada gunanya, mengirimkan tweet ke @pln_123 sama saja, pasti ditanggapi dan dijawab itu-itu juga. Tidak solusi, intinya sabar…sabar dan sabar, sampai PLN menyelesaikan ini semua, Yahh,,semoga saja, tidak ada lagi Kantor PLN yang dibakar seperti waktu itu, akibat kehilangan kesabaran dari warga. Berharap Medan kembali normal dari Pemadaman Listrik Bergilirr.. 🙂 Demikianlah Ocehan singkat si Rudi tentang Mati Lampu Ohh Mati Lampu, semoga bermanfaat..^_^..
#BloggerMedanCommunity

12 thoughts on “Mati Lampu Ohh Mati Lampu”

  1. Maya Anastasia Ginting

    haduh kak .. Mati lampu ini buat saya serasa berenang di larutan kopi sambil pakai kacamata reben. 😎

  2. saya mau komentar soal foto "mati lampu saat ngeblog" ,, tu LCD laptop atau LCD komputer ???? agak aneh mati lampu kok ada 1 alat elektronik yg hidup sendirian. mohon penjelasan ya wakil ketua !!!

  3. ia mbak saat ini lagi sering terjadi pemadaman listrik di Medan,
    emng sumber daya alam banyak, tapi banyk juga SDM yang tidak bisa mengolah menjadi sumber energi cadangan .. 🙂

  4. Saya melihat info berita di tv katanya di Medan sering pemadaman listrik ya, padahal disana kan banyak sumber daya alam yang bisa dimanfaatkan sebagai energi cadangan pengganti listrik ya.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.